BERITA TERKINI
ARSIP TAHUN : 2013
10 Apr

SELAMAT DAN SUKSES MUSYAWARAH CABANG IV DHARMAYUKTI KARINI KABUPATEN BANTUL


Musyawarah Cabang IV Dharmayukti Karini Kabupaten Bantul sukses terlaksana pada Jum’at, 15 Maret 2013 bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Negeri Bantul, Jl. Prof. DR. Soepomo SH, No 4, Bantul. Hadir dalam musyawarah tersebut, Nyonya Sopriyanti Yanto, selaku Ketua, Nyonya Hj. Waryani Badawi, S.Pd., selaku Wakil Ketua I, Nyonya Dyah Pramastuti, SH., selaku Sekretaris serta segenab pengurus dan anggota.

“Melalui Musyawarah Cabang IV Dharmayukti Karini, Kita Tingkatkan Tertib Administrasi Dalam Pelaksanaan Kegiatan Program Kerja Sehingga Tercapai Organisasi Yang Optimal.” Tema tersebut terpampang besar dalam baner di dinding depan dalam ruangan yang menjadi semangat Musyawarah Cabang IV Dharmayukti Karini tersebut.

 

Agenda wajib yang mengawali Musyawarah Cabang yaitu menyanyikan 3 (tiga) buah lagu, terdiri dari lagu Indonesia Raya, Hymne serta Mars Dharmayukti Karini. Lantunan ketiga lagu kebanggaan tersebut mampu menghangatkan suasana serta meningkatkan antusiasme sehingga peserta dapat  bertahan mengikuti runtutan agenda demi agenda Musyawarah Cabang dari awal hingga selesai.

Musyawarah Cabang secara resmi dibuka oleh Dr. Yanto, SH., MH., selaku Ketua Pengadilan Negeri Bantul sekaligus Pelindung Dharmayukti Karini Kabupaten Bantul. Dalam sambutannya beliau mengaku bangga dengan kinerja Dharmayukti Karini dan menyambut gembira pelaksanaan Mucab IV yang tengah berlangsung. Berbagai macam arahan dikemukakan untuk meningkatkan kebaikan Dharmayukti Karini sebagai satu-satunya wadah organisasi wanita Mahkamah Agung Republik Indonesia dan 4 (empat) peradilan dibawahnya tersebut khususnya Dharmayukti Karini Cabang Bantul. 

Berbagai macam program kerja, jangka pendek maupun jangka panjang, sukses terlaksana oleh masing-masing bidang yang terdapat dalam kepengurusan periode 2010-2013. Hal itu terungkap dalam laporan pertanggungjawaban yang dibacakan oleh ketua cabang, Nyonya Sopriyanti Yanto, dalam sidang Pleno I. Keempat bidang dalam struktur kepengurusan Dharmayukti Karini yaitu; bidang organisasi, bidang pendidikan, bidang ekonomi, serta bidang sosial budaya.

Musyawarah yang sudah berlangsung dari pukul 08.00 pagi, baru berakhir pada siang pukul 12.00 wib. Setelah melalui agenda Sidang Komisi dan Sidang Pleno II, hasil Muscab IV disahkan. Diantaranya adalah susunan pengurus baru periode 2013-2015 (terlampir). Secara resmi Muscab IV Dharmayukti Karini ditutup oleh Ketua Cabang, Ny. Sopriyanti Yanto  dan diakhiri dengan Do’a oleh Ny. Dra. Rosmalia, SH., M.Si. (anks)

Susunan pengurus Cabang Dharmayukti Karini Kabupaten Bantul Periode 2013-2015 sebagai berikut:

Pelindung                            : Ketua Pengadilan Negeri Bantul

                                                  Ketua Pengadilan Agama Bantul

Ketua                                    : Ny. Sopriyanti Yanto

Wakil Ketua        I               : Ny. Hj. Waryani Badawi, S.Pd

Wakil Ketua        II             : Ny. Syafi’ie Thoyyib

Sekretaris                            : Ny. Dyah Pramastuti, SH.

Sekretaris            I               : Ny. Eni Mawardiningrum, S.Kom

Sekretaris            II             : Ny. Sumiyati, SH

Bendahara                          : Ana Sihombing, A.Md

Bendahara          I               : Ny. Suciati, S.Ag

Bendahara          II             : Ny. Khikmah S. A.md

Seksi Organisasi                               

Ketua                                    : Ny. Dra. Marfuah

Wakil Ketua                        : Ny. Daru Sholihah, S.Ag

Anggota                               : Ny. Aini Fauziyah, SH

: Ny. Suyatini

: Ny. Alifi Hammam Haris

: Ny. Nur Asiyah, SE

Seksi Pendidikan

Ketua                                    : Ny. Achmad Wijayanto

Wakil Ketua                        : Ny. Golom Silitonga

Anggota                               : Ny. Dra. Sukarni Mujiana

: Ny. Suranto

: Ny. Ismarini Supriyanto, S.Pd

: Ny. Silatun

Seksi Ekonomi

Ketua                                    : Ny. Retno Sulistiyo

Wakil Ketua                        : Ny. Mulatni Kuncoro

Anggota                               : Ny. Bungahari

: Ny. Yani Purwani, SH

: Ny. Sigit Indriyatno, SH

: Ny. Nur Hasnah

: Ny. Istika Ardiningsih

Seksi Sosial Budaya

Ketua                             : Ny. Titik Handriyani, SH., M.Si

Wakil Ketua                        : Ny. Bayu Soho Rahardjo

Anggota                               : Ny. Suharno

: Ny. Muslih

: Ny. Rosiyati, S.Ag

: Ny. Eka Hepsyawati, SE